Pengertian VPN (Virtual Private Network) pada jaringan komputer
VPN atau Virtual Private Network merupakan hubungan antara jaringan
komputer satu dengan jaringan komputer yang lain secara privat melalui
jaringan internet.VPN juga bisa diartikan sebagai virtual network dan
private network yang artinya jaringan yang menggunakan internet sebagai
media perantara antar jaringan dan bersifat privat karena hanya orang
tertentu yang dapat mengakses jaringan tersebut.
Fungsi VPN (Virtual Private Network) pada jaringan komputer
1. Kerahasiaan (Confidentially).
VPN merupakan sebuah jaringan yang menggunakan koneksi internet sebagai
media perantara, tentunya hal tersebut sangat rawan dan dapat menjadi
celah daripada hacker untuk mengambil data. Maka VPN memakai metode
enkripsi untuk mengacak data yang lewat. Dengan menggunakan metode
enskripsi itu, keamanan ata akan cukup terjamin dari pencurian data.
2. Keutuhan data (Data Integrity).
VPN mempunyai kemampuan untuk menjaga keutuhan keamanan data dan
informasi yang dikirim dari alamat sumber sehingga dapat diterima dengan
baik pada alamat ayang dituju.
3. Autentikasi sumber (Origin Authentication).
VPN juga memungkinkan untuk melakukan autentikasi sumber data yang
diterima sehingga VPN dapat melakukan pemeriksaan kepada data yang masuk
dan mengakses informasi dari sumbernya, lalu alamat dari sumber data
tersebut akan di setujui jika proses autentifikasi berhasil.
Manfaat VPN (Virtual Private Network) pada jaringan komputer
- Remote access, dimana VPN bisa berfungsi untuk mengakses komputer
dari jarak yang jauh asalkan bisa terhubung dengan jaringan internet
- Keamanan, dengan VPN data dan informasi yang dikirim akan lebih aman karena ada autentikasi sumber.
- Biaya setup jaringan lebih murah
Written by: Dzulfadhli Aceh
Download RPP, Updated at:
14.22